PAN: SBY akan Turun Gunung Perjuangkan Prabowo di Pilpres 2024
Rumah pemilu | 17 September 2023, 19:07 WIBBOGOR, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi mengatakan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY akan memperjuangkan Prabowo Subianto menjadi presiden pada Pemilihan Umum Presiden atau Pilpres 2024.
"Pak SBY sendiri menyatakan akan ikut turun gunung untuk memperjuangkan Pak Prabowo menjadi presiden 2024," ungkap Viva kepada wartawan di kawasan Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (17/9/2023).
Dia mengatakan Partai Demokrat telah secara resmi menyatakan mendukung Prabowo sebagai bakal capres pada Pilpres 2024.
"Alhamdulillah bahwa Partai Demokrat hari ini secara resmi menyatakan dukungannya kepada Pak Prabowo untuk menjadi calon presiden di Pilpres 2024," kata Viva.
Ia mengatakan Partai Demokrat hadir di kediaman Prabowo dalam acara silaturahmi Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang diikuti para ketua umum (ketum) partai politik pengusung Ketum Gerindra itu.
"Acara pada hari ini adalah menerima secara resmi, pernyataan dukungan dari Partai Demokrat untuk Pak Prabowo menjadi calon presiden Republik Indonesia di Pilpres 2024," kata Viva, dipantau dari Breaking News Kompas TV.
Baca Juga: Waketum PAN: Partai Demokrat Resmi Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Meski begitu, Viva mengatakan belum ada pembahasan mengenai nama bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Prabowo.
"Soal itu tentunya akan dibicarakan secara musyawarah mufakat, secara kolektif kolegial," jelasnya.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV