> >

PKS Setuju Muhaimin Jadi Pendamping Anies, Ahmad Syaikhu: Ini Tanpa Syarat dan Permintaan

Rumah pemilu | 15 September 2023, 22:12 WIB
Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengumumkan dukungan PKS kepada Muhaimin Iskandar sebagai bakal Cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024, Jumat (15/9/2023). (Sumber: KOMPAS TV)

Adapun Majelis Syura PKS menetapkan lima keputusan yakni;

Pertama, memperkuat keputusan Musyawarah Majelis Syura ke-8 yang mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal Capres RI pada Pilpres 2024. 

Kedua, memutuskan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden RI mendampingi Bapak Anies Rasyid Baswedan.

Baca Juga: Pengamat: PKS Lebih Beruntung jika Keluar dari Koalisi Perubahan, Bikin Poros Baru dengan Demokrat

Ketiga, menyetujui dan menetapkan pasangan Bapak Anies Rasyid Baswedan dan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai pasangan bakal Capers RI dan bakal Cawapres RI yang secara resmi diusung PKS pada Pilpres 2024.

Keempat, dengan pencalonan pasangan Bapak Anies Rasyid Baswedan dan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai bakal Capres RI dan Cawapres RI, PKS optimis dapat mengokohkan kemenangan yang didasari semangat Ukhuwah Islamiyah, Ukhuwah Wathaniyah, Ukhuwah Insaniyah.

Kelima, menginstruksikan kepada seluruh pengurus, anggota dan keluarga besar PKS untuk totalitas bekerja keras memenangkan pasangan Bapak Anies Rasyid Baswedan dan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai bakal Capres RI dan Cawapres RI pada Pilpres 2024.  

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU