> >

Minta Maaf, Ini Penjelasan Batik Air soal Lampu-AC Pesawat rute Makassar-Jakarta Mati saat Mendarat

Peristiwa | 14 September 2023, 18:55 WIB

"Setelah pesawat mendarat dan diparkir di tempatnya, pemasokan tenaga listrik dari peralatan darat (ground power unit) mengalami gangguan yang tidak terduga," ujarnya.

"Sehingga mengakibatkan keterlambatan dalam menyediakan tenaga listrik tambahan untuk pesawat yang telah parkir dengan sempurna," jelas Danang.

Batik Air, lanjut dia, segera mengambil langkah-langkah yang diperlukan sebagai upaya penanganan hal dimaksud, termasuk penggantian peralatan.

"Meskipun proses ini membutuhkan waktu tambahan, Batik Air memastikan bahwa semua langkah yang diambil dilakukan untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan penerbangan," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, video pesawat Batik Air yang diduga mengalami gangguan lampu dan air conditioner (AC) viral di media sosial.

Video tersebut salah satunya diunggah akun Instagram @fakta.jakarta, Jumat, 8 September 2023.

Dalam rekaman yang beredar luas di media sosial itu, memperlihatkan suasana ketegangan dan panik merebak di dalam kabin pesawat Batik Air.

"Suasana kepanikan di pesawat, lampu dan AC mati, penumpang ngamuk buka paksa pintu Emergency Exit," tulis unggahan tersebut.

 

Diketahui, pesawat Batik Air tersebut mengalami insiden mati lampu dan Ac pada proses penurunan penumpang sesaat setelah tiba di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Kemarin Ari Lasso, Sekarang Yura Yunita Protes soal Batik Air: Mereka Lagi Sering Kayak Gini

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU