> >

Yenny Wahid Usulkan Bacawapres Prabowo Anak Muda, Ketum Gerindra Sebut Nama Erick, Gibran hingga RK

Rumah pemilu | 6 September 2023, 20:52 WIB
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) dan politikus Yenny Wahid (kanan) saat memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (6/9/2023). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid memberikan masukan kepada bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto perihal pendampingnya di Pilpres 2024 mendatang.

Ia berharap Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra ini dapat memilih sosok bakal calon wakil presiden (bacawapres) yang dapat mewakili anak muda.

Hal ini disampaikan Yenny Wahid dalam kunjungannya ke kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu (6/9/2023) sore.

"Untuk bacawapres, Pak Prabowo, saya berharap itu nanti jadi representasi anak muda, karena kita butuh itu. Anak-anak muda terwakili suaranya," kata Yenny saat melakukan konferensi pers bersama Prabowo.

"Dan kita harapkan, siapa pun cawapres yang dipilih, bisa mewakili anak muda. Cocok enggak, Mas Bowo?" ujarnya.

"Cocok," timpal Prabowo yang berdiri di sampingnya.

Lebih lanjut, Yenny mengatakan, yang paling utama saat ini terkait bacawapres Prabowo, bukan siapa sosoknya, namun yang terpenting mewakili suara anak muda. 

"Kriteria dulu. Perkara garis tangan siapa yang jadi itu lain urusan. Bahwa harus mewakili anak muda," ucap Yenny menegaskan.

Baca Juga: Momen Prabowo Sambut Kedatangan Yenny Wahid di Kediamannya

Prabowo kemudian menanggapi usulan dari Yenny Wahid.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: