> >

Hari Ini Parpol Koalisi Pengusung Ganjar Pranowo Kumpul di Markas PDI-P, Ini yang Dibahas

Rumah pemilu | 4 September 2023, 07:55 WIB
Foto Arsip. Bacapres Ganjar Pranowo. Partai politik (Parpol) koalisi pendukung bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo akan menggelar pertemuan di Kantor DPP PDIP pada hari ini, Senin (4/9/2023).  (Sumber: Kompas.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai politik (Parpol) koalisi pendukung bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo akan menggelar pertemuan di Kantor DPP PDIP pada hari ini, Senin (4/9/2023). 

Parpol yang dimaksud bakal hadir dalam pertemuan tersebut yakni PDI-P, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menyebut pertemuan tersebut, akan membahas pelbagai hal, termasuk terkait situasi politik terkini. 

"Besok (hari ini) agendanya adalah pemantapan pemenangan Ganjar dan membahas situasi politik terkini. Hal ini semakin membuat konkret langkah pemenangan Ganjar Pranowo," kata dia, Minggu (3/4/2023).

Pria yang karib disapa Awiek ini, juga membuka kemungkinan adanya pembahasan ihwal bakal calon wakil presiden (Bacawapres) pendamping Ganjar Pranowo dalam pertemuan tersebut.

“Namanya politik, tidak mungkin tidak disinggung dalam rapat (terkait cawapres). Bisa saja melihat kriteria (cawapres)," ujarnya, dikutip dari Antara.

Meski terbuka untuk membahas kriteria cawapres, namun ia menegaskan pertemuan tersebut belum tentu mengambil keputusan sosok yang akan mendampingi Ganjar di kontestasi Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Menurut Awiek pertemuan tersebut penting karena semakin membuat konkret langkah pemenangan Ganjar di Pilpres 2024.

Hal senada juga disampaikan Sekjen PPP Arwani Thomafi. Ia mengatakan bahwa petinggi partainya dan petinggi partai seperti PDI-P, Partai Hanura dan Perindo akan mengadakan pertemuan di Kantor DPP PDI-P, pada siang nanti.

Baca Juga: Puan Yakin PPP Tetap Bersama di Koalisi Pengusung Ganjar Pranowo

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU