Survei Terkini Litbang Kompas: Elektabilitas PAN dan Perindo 3,4 Persen, Banyak yang Dukung Ganjar
Rumah pemilu | 24 Agustus 2023, 08:37 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Elektabilitas Partai Amanat Nasional (PAN) dan Perindo sama-sama meningkat jadi 3,4 persen. Pemilih kedua partai terekam mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres).
Data tersebut diketahui berdasarkan hasil survei terkini Litbang Kompas yang dilaksanakan periode Agustus 2023.
“Sementara itu, elektabilitas PAN dan Perindo dalam survei kali ini meningkat tipis menjadi sama-sama 3,4 persen,” demikian tertulis dalam hasil riset, dikutip dari Kompas.id, Kamis (24/8/2023).
Dari tiga survei SKN selama 2023, terekam masih banyak pemilih PAN yang justru memilih Ganjar ketimbang Prabowo meskipun dalam selisih yang tidak terlalu besar.
Baca Juga: Survei Litbang Kompas: PKS Raih Tambahan Suara Signifikan dari Generasi Z dan X
Sementara, berdasarkan hasil tiga survei terakhir, pemilih Perindo semakin mengumpul untuk memilih Ganjar Pranowo dengan proporsi signifikan ketimbang pilihan ke Prabowo ataupun Anies.
“Bahkan, dalam survei Kompas Agustus 2023, Perindo semakin mampu menggalang soliditas ke Ganjar sehingga proporsi pemilih Anies turun ke jumlah yang minim.”
Partai Persatuan Pembangunan
Parpol lain yang juga berada di papan tengah, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP) justru mengalami penurunan elektabilitas sebesar 1,6 persen.
Baca Juga: Survei Litbang Kompas Ungkap Kepercayaan ke Kinerja Pemerintah di Bidang Hukum Meningkat!
Dari tiga survei terakhir, diketahui bahwa lebih banyak pemilih PPP yng memilih Anies Baswedan sebagai capres dibanding yang memilih Ganjar Pranowo.
Proporsi pilihan kepada Ganjar stagnan sekitar di 20 persen responden.
“Ini cukup menggambarkan indikasi belum sinkronnya antara elite dan mesin partai dalam proses koalisi pencapresan sehingga memengaruhi elektabilitas partai.”
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas.id