> >

Intip Momen Presiden Jokowi Disambut Meriah Tarian Suku Maasai dan Suku Msewe di Tanzania

Peristiwa | 22 Agustus 2023, 11:16 WIB
Presiden Jokowi dan rombongan tiba di Bandar Udara (Bandara) Internasional Julius Nyerere, Dar Es Salaam, Tanzania, Senin (21/8/2023). Presiden dan rombongan disambut tarian suku Maasai dari Arusha dan tarian Msewe dari Zanzibar. (Sumber: BPMI Setpres)

Sebelumnya, Presiden Jokowi melakukan pertemuan bilateral bersama Presiden Republik Kenya William Ruto yang digelar di State House, Nairobi, Republik Kenya, Senin (21 /08/2023).

Jokowi mendorong agar kemitraan antara negara-negara berkembang terus diperkuat menjadi lebih kokoh.

Baca Juga: Meski Dilanda Perang, Rusia Jadi Investor dan Mitra Dagang Terbesar ke-9 untuk ASEAN

“Dalam kondisi ketidakpastian global saat ini, sudah saatnya kita memperkokoh kembali ‘spirit Bandung’ antara negara the global south,” ujar Presiden dilansir dari laman setkab.go.id.

Presiden Jokowi menilai saat ini sudah saatnya suara dan juga kepentingan dari negara-negara berkembang harus didengarkan oleh dunia.

Presiden Jokowi dan rombongan tiba di Bandar Udara (Bandara) Internasional Julius Nyerere, Dar Es Salaam, Tanzania, Senin (21/8/2023). Presiden dan rombongan disambut tarian suku Maasai dari Arusha dan tarian Msewe dari Zanzibar. (Sumber: BPMI Setpres)

“Sudah saatnya dunia mendengarkan suara dan kepentingan negara-negara berkembang, termasuk hal untuk melakukan lompatan pembangunan,” ucapnya. 

Baca Juga: Ini Beasiswa BCA 2023 untuk Lulusan SMA/SMK, Lanjut Pendidikan Diberi Laptop hingga Uang Saku

Ia juga menekankan bahwa “semangat Bandung” merupakan semangat yang dibawa dalam kunjungannya ke Kenya untuk memperkokoh kerja sama antarnegara selatan global.

“Kenya dan Indonesia memiliki kedekatan historis sejak KAA di Bandung tahun 1955 dan Gerakan Nonblok tahun 1961. ‘Spirit Bandung’ inilah yang saya bawa ke Kenya. Spirit memperkokoh kerja sama antara negara-negara the global south,” tutur Jokowi. 

Penulis : Dina Karina Editor : Iman-Firdaus

Sumber :


TERBARU