> >

Ucapkan Selamat Iduladha, Jokowi: dengan Berkurban Mengejawantahkan Rasa Syukur Atas Nikmat Allah

Peristiwa | 29 Juni 2023, 09:01 WIB
Foto Arsip. Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Iduladha 1444 H/2023 kepada seluruh umat Islam. (Sumber: Sekretariat Presiden )

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Iduladha 1444 H/2023 kepada seluruh umat Islam.

Hal ini disampaikan Presiden melalui unggahan di akun Instagram resminya, @jokowi, Kamis (29/6/2023).

Jokowi terlihat mengunggah sebuah gambar ilustrasi yang menampilkan suasana Iduladha, di mana terdapat sejumlah sapi dan kambing untuk hewan kurban.

"Selamat Hari Raya Iduladha 1444 H - Presiden Joko Widodo," tulis Jokowi dalam gambar ilustrasi tersebut.

Dalam keterangan unggahannya itu, Kepala Negara mengungkapkan berkurban merupakan bentuk rasa syukur dan ikhlas atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah SWT.

Seperti diketahui, hukum berkurban di Hari Raya Iduladha bagi yang mampu adalah sunah muakkad, yaitu sunah yang dilakukan untuk melengkapi dan menyempurnakan kewajiban agama.

Sebagaimana asal usul berkurban yang berasal dari peristiwa Nabi Ibrahim AS yang diminta oleh Allah SWT untuk mengorbankan Nabi Ismail AS, maka berkurban untuk umat islam juga untuk mengajarkan keikhlasan.

"Dengan berkurban kita mengejawantahkan rasa syukur dan ikhlas atas nikmat dan berkah dari Allah SWT," tulis Jokowi.

"Semoga menjadi semangat untuk melangkah maju di bawah payung rida dan perlindunganNya," sambung keterangannya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Iduladha 1444 H/2023 melalui akun Instagram miliknya @Jokowi. (Sumber: Tangkap Layar akun Instagram Jokowi)

Baca Juga: Jokowi Tunaikan Salat Iduladha Bareng Ketua MK di Halaman Istana Yogyakarta

Sebagai informasi, pada tahun ini Jokowi dan istrinya, Iriana Joko Widodo merayakan Hari Raya Iduladha di Yogyakarta.

Jokowi dan sang istri menunaikan salat Iduladha di halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta, Kamis (29/6) pagi.

Terkait  hewan kurban, Jokowi memberikan sebanyak 38 ekor sapi yang disebar di 38 provinsi di Indonesia.

Adapun 38 ekor sapi kurban Presiden terdiri dari sejumlah jenis. Antara lain simental, limousin angus, brahman hingga sapi lokal dari Bali.

Untuk Provinsi DKI Jakarta, sapi kurban Presiden Jokowi diserahkan ke Masjid Istiqlal. Sapi jantan tersebut berjenis simental dengan berat 1,2 ton.

Baca Juga: Usai Salat Iduladha, Wapres Serahkan Dua Sapi Kurban Miliknya dan Presiden Jokowi ke Masjid Istiqlal

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU