> >

Eriko Sebut PPP, PAN dan Perindo Tidak Keberatan Puan Ajak AHY Bertemu Bahas Pilpres 2024

Politik | 13 Juni 2023, 06:15 WIB
Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga di program Kompas Malam KOMPAS TV, Senin (12/6/2023). (Sumber: KOMPAS TV)

Baca Juga: Nasdem Yakin Demokrat Tak Akan Tinggalkan Anies, Meski AHY dan Puan Berencana Bertemu

"Apakah nanti terjalin kesepakatan? Kita lihat nanti ke depannya. Tapi yang pasti, hubungan baik antar-politik harus terjaga, dan itu yang ingin ditunjukkan juga bahwa kita memberikan kesempatan yang sama," ujar Eriko.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengungkapkan beberapa nama kandidat bacawapres Ganjar Pranowo. Ada lima dari 10 nama yang disebutkan Puan masuk dalam daftar bacawapres Ganjar di PDIP. 

Mereka yakni Menko Polhukam Mahfud MD, Menko Perekonomian yang juga Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Menparekraf Sandiaga Uno, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

"Nama-nama itu masuk dalam peta yang ada di PDI Perjuangan," ujar Puan usai Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI-P di Sekolah Partai DPP PDI-P, Jakarta Selatan, Selasa (6/6/2023).

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU