Gunung Krakatau Kembali Erupsi Sabtu Pagi, Warga Diminta Menjauh dari Lokasi
Peristiwa | 13 Mei 2023, 10:23 WIB
Deny menjelaskan kolom abu erupsi terlihat berwarna kelabu dengan intensitas tebal mengarah ke barat daya. Erupsi itu terekam pada seismograf dengan amplitudo maksimum 70 milimeter dan durasi 42 detik.
Pada Jumat (12/5) pukul 23.20 WIB, Gunung Anak Krakatau juga kembali mengalami erupsi, melontarkan abu vulkanik dengan tinggi kolom abu kurang lebih 1.500 meter di atas puncak gunung atau sekitar 1.657 meter di atas permukaan laut.
Erupsi itu terekam seismograf memiliki amplitudo maksimum 70 mm dan durasi 86 detik.
Baca Juga: Gunung Anak Krakatau Meletus Jumat Pagi, Semburan Capai 2.500 Meter
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV/Antara