Mutasi TNI, Panglima Tunjuk Brigjen Deddy Suryadi Jadi Danjen Kopassus Gantikan Mayjen Iwan Setiawan
Politik | 31 Maret 2023, 10:25 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memutasi sebanyak 219 anggota TNI baik Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL) maupun Angkatan Udara (AU).
Ratusan anggota TNI dari tiga matra yang dimutasi itu diketahui mulai dari perwira menengah atau Pamen sampai perwira tinggi atau Pati.
Dalam mutasi besar-besaran di tubuh TNI tersebut, Panglima Yudo Margono menunjuk Brigjen Deddy Suryadi menjadi Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus atau Danjen Kopassus.
Baca Juga: Sebelum Dibakar KKB, Pesawat Susi Air Sudah Dilarang Mendarat, Panglima TNI: Aparat di Situ Sedikit
Sebelumnya, Brigjen Deddy Suryadi diketahui menjabat sebagai Kepala Staf Kodam (Kasdam) IV/Diponegoro.
Adapun penunjukan Brigjen Deddy Suryadi menjadi Danjen Kopassus menggantikan Mayjen Iwan Setiawan.
Mayjen Iwan dimutasi menjadi Panglima Kodam (Pangdam) XII/Tangjungpura menggantikan Mayjen Sulaiman Agusto.
Kemudian, untuk jabatan Kasdam IV/Diponegoro yang ditinggal Brigjen Deddy akan digantikan oleh Brigjen Ujang Darwis yang sebelumnya menjabat Danrem 045/Garuda Jaya Kodam II/Siliwangi.
Baca Juga: Panglima TNI soal Upaya Pembebasan Pilot Susi Air: Kami Tak Mau Frontal, Tetap Pendekatan Persuasif
Sementara itu, Mayjen Sulaiman Agusto yang sebelumnya mengemban jabatan Pangdam XII/Tanjungpura kini menjadi Perwira Staf Ahli Tk III Kepala Staf AD Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Perdagangan (Ekkudag).
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV