> >

Merasa Di-bully Media, Megawati: Wartawannya Tidak Kenal Pancasila, Bisa Saya Gugat tapi Kasihan

Peristiwa | 19 Maret 2023, 21:08 WIB
Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri saat memberikan arahan dalam acara Peringatan 9 Tahun Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa di Area Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/3/2023). (Sumber: ANTARA)

Dalam acara tersebut, Megawati juga memperkenalkan 'Salam Pancasila'. Ia menyebut semua orang yang mengaku pancasilais semestinya mempraktikkan salam tersebut saat menggelar pertemuan.

Lebih lanjut, Megawati pun menyampaikan warga negara Indonesia yang mempunyai asas Pancasila seharusnya memiliki pendirian dan tidak mudah dipecah-belah.

“Tadi sudah mengakui bahwa kami adalah pancasilais. Ikuti. Kalau nggak mau ikut, nggak apa-apa. Bilang tapi, jangan sembunyi," kata Megawati.

“Banyak orang yang sekarang menurut saya munafik, sembunyi dia. Kalau saya, ya ini hadap-hadapan," lanjutnya.

Baca Juga: Beri Sambutan di HUT UU Desa, Megawati Bilang Saat Ini Banyak Orang Munafik

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU