> >

Lokasi Terakhir Dosen UII yang Hilang Kontak Terlacak dari Aktivitas Digital di Istanbul Turkiye

Update | 19 Februari 2023, 12:25 WIB
Ilustrasi peta di smartphone (gawai pintar). Keberadaan dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Ahmad Munasir Rafie Pratama, terlacak melalui internet karena ada aktivitas digital pada 12-13 Februari 2023. (Sumber: Freepik)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Keberadaan dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Ahmad Munasir Rafie Pratama, terlacak melalui internet karena ada aktivitas digital.

Rektor UII Fathul Wahid menerangkan, secara tertulis pada Sabtu, (18/2/2023), lokasi dosen yang akrab disapa Rafie itu terdeteksi di Istanbul, Turkiye pada Minggu (12/2).

Badan Sistem Informasi UII menemukan, terjadi aktivitas keluar (sign out) akun Google dari gadget Rafie pada tanggal 13 Februari dini hari waktu Indonesia.

"Penggalian jejak digital memastikan bahwa Ahmad Munasir Rafie Pratama sudah meninggalkan Oslo, Norwegia dan sudah berada di Istanbul, Turki," tutur Fathul, Sabtu (18/2).

Selain itu, jejek digital Rafie juga menunjukkan adanya sambungan Internet melalui koneksi Virtual Private Network (VPN) eduVPN yang mengarah ke kampus UII. 

Lokasi aksesnya di sekitar Istanbul, pada sekitar pukul 19.00-23.00 waktu Turkiye pada 12 Februari 2023.

Sementara itu, kepolisian di Oslo memastikan, catatan pihak imigrasi di bandara Oslo menunjukkan bahwa Rafie sudah tidak berada di wilayah Schengen pada 12 Februari 2023.

Baca Juga: Dua Upaya KJRI Istanbul Telusuri Jejak Dosen UII yang Hilang Sejak 12 Februari Lalu

Akan tetapi, Fathul menyampikan pihaknya belum dapat memastikan apakah dosen Jurusan Informatika itu telah meninggalkan Istanbul. 

Guna memastikan keberadaan Rafie di Istanbul, pihaknya masih menunggu informasi resmi dari Turkish Airline.

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU