Lucky Hakim Mundur dari Wakil Bupati Indramayu, karena Tak Harmonis dengan Bupati?
Peristiwa | 14 Februari 2023, 08:58 WIBKeputusan Lucky Hakim mundur dari Wabup Indramayu membuat isu ketidakharmonisan antara dirinya dan Bupati Indramayu Nina Agustina semakin santer dibicarakan.
Pada 10 Oktober 2022 lalu, Lucky Hakim mengakui adanya ketidakharmonisan dirinya dengan Nina Agustina. Kondisi itu sudah berlangsung kurang lebih 1 tahun terakhir.
Lucky Hakim menyebut sudah tidak menerima delegasi tugas dari Bupati Indramayu untuk membantu berjalannya roda pemerintahan. Di rapat paripurna pun, walau Lucky Hakim hadir, justru Sekda Indramayu yang diberi tugas mewakilkan Bupati.
Selain itu, tambah Lucky Hakim, dalam setiap kegiatan, ia semestinya mewakilkan Bupati yang berhalangan hadir untuk sambutan, namun justru digantikan oleh Dirut PDAM Tirta Darma Ayu.
Baca Juga: Warga Tuntut Bupati Indramayu Turun dari Jabatannya Karena Dinilai Tidak Pro-Rakyat!
Lucky Hakim juga mengaku, setiap bertemu pejabat di lingkungan Pemda Indramayu seolah-olah menghindar dan takut bertemu dengannya. Kemudian sejumlah foto-foto pada spanduk pemerintah daerah, selalu tidak melibatkan foto Lucky Hakim.
Terlebih, lanjutnya, ruang kerjanya selalu kosong, di sana juga tidak ada Sekpri, ajudan, hingga protokol yang membantunya bekerja sebagai Wakil Bupati.
"Bahkan di rumah dinas Wakil Bupati tidak lagi dijaga Satpol PP padahal itu rumah dinas pemerintah," ujar dia dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP), Senin (10/10/2022), dikutip dari Tribun Cirebon.
Ia sendiri pun tidak tahu secara pasti mengapa hal tersebut bisa terjadi. Lucky memastikan hubungan personalnya dengan Nina Agustina baik-baik saja.
"Tapi kalau untuk personal, hubungan saya baik dengan Bu Nina," tuturnya.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas.id, Tribun Jabar