> >

Kaesang Ingin Masuk Politik, PKB Beri Karpet Merah: Dia Anak Muda yang Potensial dan Populer

Politik | 26 Januari 2023, 18:10 WIB
PKB beri karpet merah untuk Kaesang Pangarep yang ingin terjun ke dunia politik. (Sumber: Instagram)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid menyambut keinginan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep, untuk terjun ke dunia politik.

Meski Kaesang Pangarep belum memiliki pengalaman atau rekam jejak di dunia politik, Jazilul bilang bahwa PKB akan tetap menyambut baik dan memberikan “kendaraan politik” bagi suami Erina Gudono itu.

“Ya, tentu PKB menyambut gembira anak-anak muda yang mau terjun ke dunia politik, termasuk Mas Kaesang. Meskipun selama ini Mas Kaesang belum terlibat secara langsung di politik, tapi kan hari-hari ini sudah mengerti lah Mas Kaesang,” kata Jazilul dalam Kompas Petang, Kamis (26/1/2023).

Baca Juga: Gerindra Bingung Anak Presiden Diributkan Masuk Parpol, Karpet Merah untuk Kaesang dari Golkar

“PKB hari ini memang getol untuk merekrut calon pengurus dari kalangan muda. Kalau Mas Kaesang tertarik di dunia politik, meski belum pernah aktif di partai mana pun, saya rasa platform di PKB akan sesuai dengan cita-cita dan harapan yang nanti Mas Kaesang akan berkiprah di partai politik,” sambungnya.

Jazilul menampik memberikan karpet merah untuk Kaesang hanya karena dia anak presiden. Dia menilai Kaesang merupakan anak muda yang potensial dan populer di kalangan anak muda.

Menurutnya, popularitas merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan ketika seseorang ingin terjun ke dunia politik.

“Ya, tentu anak muda yang potensial, apalagi beliau putra Pak Jokowi. Jadi banyak variabel lain. Mas Kaesang selama ini sangat aktif di dunia media sosial, di dunia anak muda. Ini menjadi modal bagi Mas Kaesang, bukan semata anak presiden,” jelas Jazilul Fawaid.

Baca Juga: Gibran Ungkap Syarat Kaesang Maju Pilkada Solo: Sowan FX Rudy

Tak hanya itu, Kaesang juga akan langsung diminta mencoba mencalonkan diri sebagai calon legislatif DPR RI Dapil DKI Jakarta jika bergabung dengan PKB nanti.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU