Pakar Kesehatan Imbau Orang Tua Tidak Asal Memberikan Obat Herbal untuk Balita
Kesehatan | 19 Januari 2023, 16:06 WIB"Pakai ramuan yang sudah ada. Terpercayalah, jangan nyampur-nyampur sendiri," kata dia.
Pengobatan sendiri atau swamedikasi dilakukan untuk mengatasi kondisi sakit ringan semisal pusing.
Namun, bila pusing atau gejala yang coba diatasi berkelanjutan, maka sebaiknya berkonsultasi dengan dokter.
Richard menambahkan, khasiat jamu bukan hanya ditentukan dari pengolahan semata tetapi juga bahan bakunya, cara menanam, jenis tanah yang digunakan untuk menanam bahan itu, waktu panen hingga bagian mana dari bahan itu yang digunakan.
Sebelumnya, seorang bayi berusia 54 hari dikabarkan meninggal dunia usai mendapat ramuan daun kecipir dan kencur yang diperas. Usai meminum ramuan itu, dia mengalami sesak napas dan terkena infeksi paru-paru.
Baca Juga: BPOM Cabut Izin Rekomendasi Obat Herbal Lianhua Donasi, Ini Kata Pakar Farmakologi UGM
Penulis : Kiki Luqman Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV