Pakar Psikologi: Mengacu Riset, Putri Candrawathi Bukan Profil Korban Pemerkosaan
Hukum | 13 Januari 2023, 13:52 WIBJadi, ungkap Reza, pada momen pasca-pemerkosaan berlangsung korban dibanjiri oleh rasa takut yang luar biasa pada orang yang memerkosannya.
Tidak hanya itu, korban pemerkosaan juga takut kepada orang sekitar yang mungkin akan memberikan stigma kepadanya.
“Tapi apa yang terjadi pada Putri, sesaat lalu dia mengaku diperkosa tapi tidak butuh hitungan pekan, hari, jam, hanya dalam hitungan menit dia melakukan mitigasi,” ujar Reza.
Baca Juga: Chuck Putranto Mengaku Lihat Hendra Kurniawan Disusul Arif Rachman Keluar dari Ruangan Ferdy Sambo
“Dengan cara meminta Yosua datang ke ruangannya, berbincang 4 mata selama 15 menit, bukan tentang ketakutan-ketakutannya, bukan tentang tragedi yang dialaminya, justru tentang masa depan Yosua, orang yang disebut sebagai pemerkosannya, perilaku semacam ini sungguh-sungguh bukan frezze dan bukan profil korban pemerkosaan,” jelas Reza.
Maka itu, Reza pun mempertanyakan, apakah benar Putri Candrawathi mengalami frezze dan menjadi korban perkosaan.
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV