> >

Penculik Bocah Gunung Sahari Ditangkap! Malika Sehat dan Dibawa ke RS Polri untuk Visum

Kriminal | 3 Januari 2023, 01:14 WIB
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin menyebar foto pelaku penculik bocah di Gunung Sahari Jakarta Pusat. (Sumber: Tribunnews.com)

"Kami telah mengeluarkan surat daftar pencarian orang atau DPO mengingat tim kami di lapangan berhasil mengidentifikasi terduga pelaku penculikan," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin  dalam keterangannya, Minggu (1/1/2022), dikutip dari Tribunnews.

"Kami pun minta bantuan kepada masyarakat jika melihat (pelaku) bisa melaporkan kepada kami," ujarnya.

Baca Juga: Penculikan Malika: Polisi Minta Keterangan dari Keluarga Terduga Pelaku yang Kini Masuk DPO

Diberitakan sebelumnya, aksi penculikan anak perempuan di Jakarta Pusat itu terjadi pada Rabu (7/12/2022) lalu.

Aksi penculikkan itu pun terekam CCTV yang berada di lingkungan rumah korban di kawasan Gunung Sahari, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Oni, ibu korban penculikan, menceritakan, anaknya yang berusia 6 tahun itu diculik menggunakan bajaj ketika dia sedang bekerja.

 

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Tribunnews


TERBARU