Puncak Arus Balik Libur Natal, 52 Ribu Kendaraan Diprediksi Kembali ke Jakarta Malam Ini
Peristiwa | 25 Desember 2022, 21:18 WIBJasa Marga memperkirakan volume lalu lintas (masuk Jabotabek) untuk arus balik Natal-Tahun Baru melalui empat gerbang tol utama sebanyak 2,71 juta kendaraan.
Jumlah tersebut naik 1,2 persen terhadap arus balik Natal-Tahun Baru 2021/2022 sebanyak 2,6 juta kendaraan.
1,15 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Sementara itu, Jasa Marga (Persero) mencatat sebanyak 1.156.990 kendaraan meninggalkan wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek) sejak H-7 hingga H-1 Hari Natal atau pada periode 18-24 Desember 2022.
Jumlah 1.156.990 kendaraan tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) utama, yakni GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (arah Bandung).
Dari jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek, 46,94 persen atau sebanyak 543.134 kendaraan menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).
"Kemudian, 357.056 kendaraan (30,86%) menuju menuju arah Barat (Merak), dan 256.800 kendaraan (22,20%) menuju arah Selatan (Puncak)," imbuhnya.
Baca Juga: Polres Bogor Sebut Ada Penurunan Volume Kendaraan Menuju Kawasan Puncak Dibanding Natal Tahun Lalu
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV/Antara