> >

Imbas Jenderal Listyo Sigit Prabowo Lakukan Mutasi di Polri, 3 Polwan Dapat Promosi Jabatan Kapolres

Sosial | 25 Desember 2022, 12:12 WIB
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Sebanyak tiga personel polisi wanita (polwan) mendapatkan promosi jabatan sebagai kepala kepolisian resor (Kapolres) menjelang perayaan Natal 2022. (Sumber: Kompas.tv/Ant/Reno Esnir)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sebanyak tiga personel polisi wanita (polwan) mendapatkan promosi jabatan sebagai kepala kepolisian resor (Kapolres) menjelang perayaan Natal 2022.

Ketiganya adalah AKBP Yessi Kurniati (Promosi jabatan Kapolresta Bukittinggi);  AKBP Wahyuni Sri Lestari (promosi jabatan Kapolres Payakumbuh), keduanya Polda Sumatera Barat; dan AKBP Herlina (promosi jabatan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak) Polda Jatim.

Selain ketiga polwan yang mendapat promosi jabatan sebagai kapolres, sejumlah polwan lainnya juga mendapatkan promosi, yakni Kombes Pol Desy Andriani (Promosi Brigjen Pol) menjadi Psikolog Kepolisian Utama TK. II SSDM Polri.

Selanjutnya AKBP Soliyah (promosi jabatan Kombes Pol) menjadi Auditor Kepolisian Madya Tk. III Itwasda Polda Sulsel, AKBP Retno Prihawati (promosi jabatan Kombes Pol) menjadi Atase Pol/Slo Divhubinter Polri.

Baca Juga: Panglima TNI dan Kapolri Jamin Liburan Natal serta Tahun Baru 2023 Aman

Kemudian AKBP dr. Khodijah dapat promosi jabatan Kombes Pol menjadi Kabiddokkes Polda Riau,

Total personel Polri yang masuk dalam daftar mutasi sebanyak 704 orang. Mereka dimutasi berdasarkan surat telegram Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, yang ditandatangani menjelang Natal.

Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo di Jakarta, Sabtu (24/12/2022), membenarkan terbitnya empat surat telegram Kapolri tertanggal 23 Desember 2022.

Surat telegram itu berisi mutasi personel baik dalam rangka promosi, demosi maupun pensiun.

Sebanyak 233 personel dimutasi dalam rangka penyegaran, 27 personel dalam rangka pendidikan pengembangan pimpinan tinggi (Dikbangpimti), 21 personel satgas khusus, 77 personel pensiun dan lima personel dalam rangka demosi.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU