> >

Duduk Perkara Uya Kuya dan Kamaruddin Dilaporkan Efek Sebut Polisi Pengabdi Mafia di YouTube

Peristiwa | 24 Desember 2022, 08:03 WIB
Artis Uya Kuya. Ia bersama advokat dan kuasa hukum Brigadir J, Kamarudin Simanjuntak dilaporkan ke polisi imbas konten di YouTube. (Sumber: KOMPAS.com/ANDIKA ADITIA)

"Dari ancaman kejahatan, mengatur lalu lintas, membantu orang kecelakaan, menangkap para penjahat, dan menciptakan rasa aman publik," tambahnya.

Baca Juga: Uya Kuya Resmi Gabung, Ini Daftar Artis yang Masuk PAN

Adapun Kamaruddin Simanjuntak sendiri mengaku tidak takut pada ucapan tersebut. 

"Enggak masalah saya dilaporkan, siang malam enggak pernah takut," ujar Kamaruddin yang juga kuasa hukum keluarga Brigadir J tersebut. 

Dia bahkan menyebut tidak akan mundur jika dilaporkan. 

"Saya sudah komitmen memperbaiki negara ini," jelasnya. 

"Biar dilaporkan pagi siang malam enggak pernah mundur. Jangankan dilaporkan polisi, nyawa dan darah kakek saya sudah ditumpahkan untuk negara ini," ujarnya.

 

Kamaruddin juga membantah soal tudingan penyebaran hoaks yang dialamatkan terhadap diri.

"Enggak ada hoaks. Apanya yang hoaks? Biar pelapor membuktikan itu hoaks," pungkasnya.

Sarang Mafia

Adapun dalam konten video dengan Uya Kuya tersebut, Kamaruddin memberikan pernyataan bahwa Kepolisian Republik Indonesia sarang mafia.

Ia menyebut polisi hanya mengabdi kepada negara selama satu minggu, lalu mengabdi pada mafia.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU