> >

Pasukan Oranye Bersihkan 31 Ton Sampah di GBK Sisa Gerakan Nusantara Bersatu

Peristiwa | 26 November 2022, 23:31 WIB
Presiden Jokowi menghadiri silaturahmi akbar relawan Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu (26/11/2022). (Sumber: Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gerakan Nusantara Bersatu di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta yang dihadiri 150.000 relawan Jokowi menghasilkan 31 ton sampah, Sabtu (26/11/2022).

Puluhan ton sampah ini berdasarkan catatan Dinas Lingkuhan Hidup (LH) DKI Jakarta.

Untuk membersihkan berton-ton sampah dari GBK ini, Kepala Dinas LH DKI Jakarta Asep Kuswanto mengaku mengerahkan 500 orang pasukan oranye.

Selain itu, Dinas LH DKI Jakarta juga telah mengerahkan 28 unit mobil pick up, 14 unit street sweeper, dan 10 unit truk.

“Pasukan kami standby di setiap titik ada yang berjaga, jadi selalu kembali bersih,” ujar Asep, seperti yang dikutip dari Kompas.com.

Untuk menunjang kegiatan Gerakan Nusantara Bersatu ini, Dinas LH DKI telah menyediakan 38 unit toilet portable, 2 unit bus toilet VIP, truk tangki air bersih 2 unit, dan truk tangki air kotor 3 unit.

Baca Juga: Besok Relawan Jokowi Gelar Reuni di GBK, Ketua Panitia: Gak Ada Acara Dukung-mendukung

Ia ingin memastikan lingkungan Jakarta selalu bersih dan masyarakat pun nyaman berkegiatan. Asep pun berterima kasih atas bantuan seluruh petugas hingga pemimpin masing-masing tim yang telah terlibat dalam menyelamatkan kawasan olahraga itu dari sampah.

"Semua terlibat dalam membereskan sampah ini. Baik dari Kasudin, Kasatpel, hingga PJLP semua terlibat,” tuturnya.

Sebelumnya, beredar di media sosial foto-foto sampah berserakan di area GBK usai acara Gerakan Nusantara Bersatu yang dihelat pukul 06.30 WIB hingga pukul 10.30 WIB. Acara ini juga dihadiri Presiden Joko Widodo.

Sampah tidak hanya berserakan di titik acara, namun juga tersebar hingga Halte MRT Istora Mandiri. Di sepanjang trotoar Senayan terlihat jelas sampah-sampah plastik dari bekas minuman kemasan hingga stryrofoam bungkus makanan.

Baca Juga: Kesiapan GBK Jelang Piala Dunia U20, 2023

Sebelumnya, Ketua Pelaksana Gerakan Nusantara Bersatu Aminuddin Ma'ruf mengungkapkan, semua elemen relawan se-Indonesia akan melakukan temu kangen dengan Presiden Jokowi di Stadion Utama GBK Jakarta Pusat, Sabtu (26/11/2022).

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka rasa syukur mereka atas kesuksesan penyelenggaraan KTT G20 di Bali beberapa waktu lalu.

 

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU