> >

Usai Hadiri KTT ASEAN di Kamboja, Presiden Jokowi Tiba di Bali Jelang KTT G20

Breaking news | 13 November 2022, 19:52 WIB
Presiden Joko Widodo atau Jokowi berbicara kepada wartawan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, setelah tiba dari Kamboja untuk mengikuti KTT ASEAN, Minggu (13/11/2022). (Sumber: Tangkapan layar tayangan KOMPAS TV)

BALI, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo telah tiba di Bali usai menghadiri KTT ASEAN di Phnom Penh, Kamboja, Minggu (13/11/2022) malam sekitar pukul 20.23 WITA, menjelang dimulainya KTT G20. 

Seusai tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Jokowi langsung memberikan pernyataan terkait hasil dari KTT ASEAN di mana Indonesia juga telah menerima keketuaan ASEAN untuk tahun 2023.

"Saya dan delegasi baru saja tiba dari Kamboja. Serah terima ketua ASEAN telah dilakukan hari ini dan saat menerima keketuaan ASEAN, saya menekankan bahwa ASEAN harus semakin kuat sebagai episentrum pertumbuhan dunia," kata Jokowi. 

"ASEAN harus tetap menjadi kawasan damai, menjunjung nilai-nilai kemanusiaan dan demokrasi, menjaga hukum internasional dan tidak menjadi proksi siapa pun," lanjutnya. 

"Kerja sama ekonomi harus diperkuat agar ASEAN semakin makmur dan maju," tutur Jokowi.

Baca Juga: Tiga Usulan dan Permintaan Jokowi ke Negara Asia Timur: Jangan Tabur Benih Permusuhan

Sementara terkait persiapan KTT G20, Jokowi memastikan semua persiapan sudah dilakukan dengan baik. 

Dia pun mengapresiasi para kepala negara yang akan mengikuti KTT G20 secara langsung di Bali. 

"Kemudian tentang persiapan KTT G20, saya sudah dapat laporan bahwa semuanya sudah siap, 17 kepala negara hadir dan ini sangat menggembirakan di tengah masa yang sulit seperti sekarang ini. Apalagi Presiden Joe Biden dan Presiden Xi Jinping juga akan hadir," tambahnya. 

"Indonesia terus memperjuangkan perdamaian dunia serta menjadi bagian dari solusi berbagai krisis dan pemulihan ekonomi," pungkas Jokowi. 

Setelah Jokowi, Presiden Amerika Serikat Joe Biden juga dijadwalkan tiba di Bali pada Minggu malam ini. 

Baca Juga: Jokowi Siap Ikuti Sejumlah Agenda Bilateral G20, Siapa saja yang Ditemui?

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU