> >

Presiden PKS Harap Anies Berjodoh dengan Aher di Kepemimpinan Tingkat Nasional, Sinyal Usung Capres?

Rumah pemilu | 30 Oktober 2022, 12:06 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta yang juga Bakal Capres Partai NasDem, Anies Baswedan (kanan) saat berada di Kantor DPP PKS untuk mengisi acara seminar, Minggu (30/10/2022). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV/gading)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu berharap agar dua mantan gubernur yakni Anies Baswedan dan Ahmad Heryawan dapat berjodoh melanjutkan karir kepemimpinan hingga tingkat nasional.

Hal itu disampaikan oleh Syaikhu usai menyambut kedatangan Anies Rasyid Baswedan di Kantor DPTP PKS, Jl. TB Simatupang No.82, Pasar Minggu Jakarta Selatan pada Minggu (30/11/2022).

Menurutnya, Anis dan Aher, sapaan akrab Ahmad Heryawan, memiliki rekam jejak yang bagus di mata masyarakat.

"Berbekal rekam jejak yang sudah teruji serta mendapat penerimaan yang baik dari masyarakat luas, semoga Pak Anies dan Kang Aher dapat berjodoh melanjutkan karir kepemimpinan hingga tingkat nasional," ungkap Syaikhu, dikutip dari keterangan tertulis PKS.

Anies hadir dalam rangka menjadi narasumber dalam acara Pelatihan Relawan Advokasi PPKS.

"Alhamdulillah kami kedatangan tamu spesial, tokoh nasional yang memiliki rekam jejak gemilang memimpin DKI Jakarta dan membuat gerakan Indonesia Mengajar," ujar Syaikhu.

Kehadiran Anies disambut meriah pula oleh para Anggota PKS yang hadir secara langsung maupun virtual dari seluruh Indonesia.

Baca Juga: Anies Ungkap Tiga Kriteria Cawapres Untuknya: Memberikan Kontribusi pada Kemenangan

Berdasarkan laporan jurnalis Kompas TV, Asri Gunawan, dari lokasi acara, ada beberapa hal menarik yang disampaikan oleh Anies dan juga Aher dalam konferensi pers seusai kegiatan.

Pertama, kata Asri, keduanya menyebut ada diskusi antara Anies dan Aher dengan Presidaen PKS Ahmad syaiku soal persoalan bangsa serta pilpres 2024.

 

“Anies menyebut bahwa memang hubungan antaradirinya dan PKS sudah cukup baik dan cukup kuat,” kata Asri melaporkan seperti dikutip dari program Kompas Siang.

Dalam kesempatan itu, Anies juga menyampaikan tiga kriteria wakil presiden, yakni bisa mendapatkan dukungan, memiliki soliditas, dan bisa menjalankan pemerintahan yang efektif.

Sementara, Aher, yang merupakan juga Wakil Ketua Majelis Syura PKS, menyebut bahwa belum ada dukungan resmi dari PKS untuk mengusung Anies sebagai calon presiden.

Baca Juga: Hari Ini Anies Dijadwalkan Bertemu Aher di DPP PKS, Bahas Cawapres 2024?

“Aher menyampaikan, dukungan yang diberikan oleh PKS kepada Anies Baswedan memang belum ada pernyataan secara resmi, bahwa diusung sebagai calon presiden.”

Namun, ia menyebut, pengumuman atau deklarasi resmi terkait hal itu akan diumumkan usai musyawarah dengan majelis syuro.

Ia juga menjelaskan bahwa belum ada sinyal dari PKS untuk mengusung Aher menjadi cawapres Anies.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU