Kejiwaan Siti Elina bakal Diperiksa, Densus 88: Dia Ingin Lukai Diri dan Berteriak-teriak
Hukum | 28 Oktober 2022, 23:45 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Densus 88 Antiteror Polri menyebut terdapat gelagat aneh dari Siti Elina, perempuan yang menerobos pengamanan Istana Negara, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.
Kepala Bagian Bantuan Operasi (Kabag Banops) Densus 88 Kombes Aswin Siregar menuturkan, selama pemeriksaan, Siti Elina cenderung ingin melukai dirinya sendiri serta kerap berteriak tanpa alasan.
"Cenderung ingin melukai diri gitu ya dan berteriak-teriak," kata Aswin dikutip dari Kompas.com, Jumat (28/10/202).
Melihat hal itu, Densus 88 pun memutuskan untuk mengajukan pemeriksaan kejiwaan terhadap Siti Elina yang saat ini telah berstatus tersangka ke Rumah Sakit (RS) Polri.
"Jadi penyidik menyimpulkan untuk meminta bantuan ahli kejiwaan untuk memeriksa yang bersangkutan,” tegasnya.
Meski demikian, Aswin belum mendapat informasi kapan pemeriksaan itu dilakukan.
“Diinginkan secepatnya, tapi kita belum monitor lagi hari ini atau Senin pemeriksaannya, tapi permintaan dari penyidik sudah dikirimkan,” ucap Aswin.
Baca Juga: Diperiksa Densus 88, Siti Elina yang Coba Terobos Istana Presiden Masih Bungkam Tak Kooperatif
Sebagaimana diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Siti Elina dengan membawa pistol mencoba menerobos Istana Negara, Jakarta Pusat pada Selasa (25/10) pagi dan langsung ditangkap polisi.
Peristiwa itu terjadi pada pukul 07.10 WIB di pintu masuk Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas.com