Jokowi: Sumpah Pemuda Tetap Menggema dan Jadi Pegangan Bangsa Indonesia Masa Kini
Peristiwa | 28 Oktober 2022, 15:22 WIBBaca Juga: Jarang Terdengar, Tiga Tokoh Perempuan Ini Berpengaruh dalam Kongres Sumpah Pemuda
Seperti diketahui, Hari Sumpah Pemuda diperingati setiap tanggal 28 Oktober oleh seluruh bangsa Indonesia.
Tahun 2022 ini, peringatan Hari Sumpah Pemuda bertema Bersatu Bangun Bangsa.
Sumpah Pemuda adalah ikrar pemuda dan pemudi Indonesia yang digagas oleh Persatuan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) pada Kongres Pemuda II, 28 Oktober 1928.
Sumpah Pemuda menjadi cikal bakal pergerakan pemuda untuk berjuang meraih kemerdekaan Indonesia.
Bunyi Ikrar Sumpah Pemuda:
Pertama, kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, tahan Indonesia.
Kedua, kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
Ketiga, kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia.
Baca Juga: Tema, Twibbon dan Logo Resmi Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2022
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV