Istri Pilot Lion Air yang Diusir dari Turkish Airlines Tepis Tudingan Suaminya Mabuk di Pesawat
Viral | 14 Oktober 2022, 10:48 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Puti Intan Ageyani Boudewijn, istri dari penumpang pesawat Turkish Airline berinisial MJ yang terlibat keributan dan diturunkan di Bandara Kualanamu, Medan, Sumatera Utara pada Selasa (11/10/2022) menepis tudingan bahwa suaminya mabuk saat di pesawat.
"Kita (keluarga) tidak terima suami saya dikatakan mabuk, karena notabene mabuk itu pernah mabuk, dia (MJ) jauh dari mabuk," ujar Puti dalam jumpa pers di kediamannya di Komplek Griya Loka BSD, Tangerang Selatan, Kamis (13/10/2022) malam di cuplikan video Kompas TV.
Menurut dia, suaminya tak pernah mabuk dan juga dikenal sebagai pribadi yang taat beragama.
Berdasarkan hasil berbagai tes yang dijalani suaminya di Medan bekerjasama dengan Kepolisian Resor Kota Deli Serdang, MJ terbukti tidak dalam pengaruh alkohol.
Ia juga menegaskan bahwa suaminya tak memulai kerusuhan yang berujung pada perkelahian itu.
"Siapa pun atau apa pun masalahnya di atas, di pesawat, tidak semestinya main hakim sendiri, itu saja. Karena di Indonesia saya paham betul bahwa yang main hakim sendiri itu pasti yang salah, karena suami saya tidak memulai memukulnya, yang memulai adalah dari pihak sana," kata Puti.
Ia mengatakan bahwa suaminya membela diri setelah pramugara pesawat Turkish Airline memukul terlebih dahulu.
"Suami saya hanya membeka diri kok. Saya sedih, sebagai istri nama baik suami saya terancam. Saya hanya minta diklarifikasi-lah, jangan sampai seperti itu," ucap Puti sambil meneteskan air mata.
Baca Juga: WNI yang Pukuli Pramugara Turkish Airlines Ternyata Pegawai Lion Air, Manajemen Tak Ikut Campur
Sebagaimana diberitakan KOMPAS.TV sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, mengungkapkan bahwa berdasarkan penyelidikan sementara petugas Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), penumpang pesawat Turkish Airlines TK 56 tujuan Bandara Soetta itu diduga mabuk.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV