> >

KPK Buka Lowongan Magang untuk Mahasiswa dan Fresh Graduate, Berikut Cara dan Syarat Daftarnya

Update | 14 September 2022, 04:05 WIB
Berikut cara dan syarat daftar lowongan magang KPK 2022 bagi mahasiswa dan fresh graduate. (Sumber: Tangkapan Layar Magang KPK)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali membuka lowongan magang di tahun 2022 untuk para mahasiswa dan fresh graduate. 

Lowongan magang KPK ini bisa dimanfaatkan bagi mahasiswa dan fresh graduate untuk mengumpulkan pengalaman untuk terjun di dunia kerja. 

Nantinya, pendaftar yang dinyatakan lolos seleksi akan melaksanakan magang secara offline atau luring di Kantor KPK selama 3 bulan. 

Dilansir dari laman https://magang.kpk.go.id/, ada delapan departemen KPK yang membuka lowongan magang dan sekitar 55 orang peserta dari berbagai jurusan yang akan diterima. 

Untuk lebih lengkapnya, berikut cara dan syarat mendaftar lowongan magang KPK 2022.

Persyaratan Umum Lowongan Magang KPK

  • Warga negara Indonesia
  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Berusia paling rendah 18 tahun
  • Mahasiswa tingkat akhir (telah menempuh minimal 75 persen dari keseluruhan perkuliahan sesuai programnya) atau lulusan perguruan tinggi program D3 (vokasi) atau S1
  • IPK minimal 3.00
  • Belum pernah mengikuti magang di KPK
  • Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan keputusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap
  • Tidak memiliki hubungan keluarga dengan tersangka, dan/atau terdakwa kasus tindak pidana korupsi

Baca Juga: Lowongan Kerja Teller Bank Muamalat Terbaru untuk Lulusan SMA/SMK/MA & D3, Cek Syarat dan Lokasinya

Posisi Lowongan Magang KPK 2022

1. Direktorat Pendidikan dan Pelatihan Anti korupsi

  • Monitoring, Evaluasi, dan Pengelolaan (1 orang): Jurusan Manajemen Informatika

  • Pembelajaran Internal dan Eksternal (4 orang): Jurusan Ilmu Hukum

  • Sertifikasi (2 orang): Jurusan Teknik Informatika

  • Manajemen Pengetahuan dan Pembelajaran (4 orang): Jurusan Ilmu Komunikasi

2. Biro Hubungan Masyarakat

  • Pengelolaan Perpustakaan (1 orang): Jurusan  Ilmu Perpustakaan

  • Pengelolaan Media Sosial KPK (1 orang): Jurusan Ilmu Komunikasi

3. Biro Keuangan

  • Administrasi Keuangan (18 orang): Jurusan Akuntansi

4. Biro Hukum

  • Administrasi Hukum (2 orang): Jurusan Ilmu Hukum

5. Direktorat Gratifikasi dan Pelayanan Publik

  • Penanganan Objek Gratifikasi (2 orang): Jurusan Manajemen Aset Publik

  • Penyiapan Materi Visualisasi dan Audio Visual (2 orang): Jurusan Multimedia

  • Pengelolaan dan Perawatan Arsip (1 orang): Jurusan Manajemen Informasi

  • Pengelolaan Data Laporan dan Kegiatan (2 orang): Jurusan Manajemen Informasi

6. Sekretariat Kedeputian Bidang Penindakan dan Eksekusi

  • Pembuatan Aplikasi Monitoring Biaya Perkara (2 orang): Jurusan Teknik Informatika :

7. Direktorat Manajemen Informasi

  • Aplikasi (2 orang): Jurusan Teknik Informatika

  • Data (2 orang): Jurusan Ilmu Komunikasi Administrasi

  • Infrastruktur TIK (2 orang): Jurusan Teknik Informatika/Teknik Komputer Administrasi 

  • Tata Kelola TIK (2 orang): Jurusan Teknik Informatika/Teknik Komputer Administrasi 

8. Inspektorat 

  • Pengelolaan Administrasi Inspektorat (1 orang): Jurusan Teknik Informatika 

  • Pengembangan Aplikasi Continous Audit & Continous Monitoring (1 orang): Jurusan Teknik Informatika/Sistem Informasi/Sistem Informatika 

 

Baca Juga: Catat! 20.000 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Jakarta hingga 21 September 2022, Cek Lokasinya

Cara Daftar Lowongan Magang KPK 2022

1. Pendaftaran dilakukan dengan mengisi formulir melalui laman magang.kpk.go.id sebelum batas akhir pendaftaran pada 23 September 2022.

2. Melengkapi dokumen kelengkapan administrasi pendaftaran di antaranya:

  • Proposal yang memuat daftar riwayat hidup, tujuan magang, indeks prestasi kumulatif, dan bidang kerja yang diminati.

  • Surat pengantar atau surat rekomendasi dari perguruan tinggi asal calon peserta dengan format sebagaimana terlampir.

  • Kartu hasil Studi/Surat Keterangan Lulus/Ijazah.

  • Kartu Identitas.

  • Pas Foto Terbaru.

  • Kelengkapan administratif lainnya sesuai dengan kebutuhan unit kerja.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU