> >

Bantu Akses Bacaan Anak di Pulau Rinca, Dana Kemanusiaan Kompas Salurkan Bantuan Buku

Sosial | 14 Agustus 2022, 03:05 WIB
Apresiasi penerimaan donasi buku dari Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas oleh Siswa SDN Pulau Rinca. (Sumber: Kompas Gramedia)

MANGGARAI BARAT, KOMPAS.TV - Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas (YDKK) memberikan donasi buku ke SDN Pulau Rinca, Pasir Panjang, Komodo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

Donasi buku sebanyak total lima paket buku bacaan, terdiri dari buku bacaan anak jenjang usia SD. SDN Pulau Rinca sebagai salah satu sekolah di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur yang menerapkan Kurikulum Merdeka dengan kategori belajar mandiri.

Bantuan buku tersebut merupakan hibah dari Kompas Gramedia melalui Program CSR Gerakan Literasi Nusantara - AkuBaca.

Bantuan buku disambut baik oleh Kepala Sekolah SDN Pulau Rinca Muhammad Tayeb.

“Donasi buku sangat bermanfaat bagi sekolah kami karena akan meningkatkan kemampuan literasi siswa, sekaligus menambah minat baca bagi siswa/i SDN Pulau Rinca. Banyak keuntungan dan manfaat yang dapat kami peroleh dari donasi buku bacaan ini."

"Wawasan siswa tentang perkembangan teknologi dan informasi akan bertambah, kemampuan numerasi siswa terhadap kehidupan sehari-hari akan semakin memberikan warna tentang penerapan pembelajaran projek profil Pancasila,” Ucap Kepala Sekolah SDN Pulau Rinca Muhammad Tayeb.

Baca Juga: HUT ke-205 Kebun Raya Bogor, Kompas Gramedia Donasi Buku

Kepala Sekolah SDN Pulau Rinca Muhammad Tayeb juga menyampaikan rasa syukur yang mendalam dan harapannya Kompas Gramedia dapat terus menjalankan kegiatan untuk mencerahkan masa depan generasi bangsa.

Buku-buku yang diberikan oleh YDKK harus menempuh perjalanan yang cukup panjang karena dari pihak logistik tidak bisa mengantar sampai titik lokasi sekolah, buku-buku tersebut harus dikirim menggunakan perahu warga setempat dari Labuan Bajo sampai SDN Pulau Rinca.

Manajer Eksekutif Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas Anung Wendyartaka juga menyampaikan bahwa kegiatan donasi buku di SDN Pulau Rinca menjadi tanda bahwa masih banyak masyarakat dan pihak lain yang peduli terhadap akses pendidikan di daerah terpencil.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU