Gus Samsudin Disorot, PBNU Angkat Bicara: Jangan Mudah Tertipu Konten
Agama | 2 Agustus 2022, 12:21 WIBUntuk itulah, kata dia, masyarakat harus kritis tentang konten-konten orang yang kerap memakai agama dan kaitanya dengan klenik.
“Masyarakat perlu kritis, dia asalnya dari mana. Belajarnya di mana, anak siapa dan seterusnya,” ujarnya.
Sebelumnya seperti diberitakan KOMPAS.TV kericuhan mewarnai unjuk rasa warga di depan Padepokan Nur Dzat Sejati milik Gus Samsudin di Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur pada Minggu (31/7/2022).
Sejumlah warga terlibat adu dorong dengan polisi, saat menggeruduk padepokan milik Gus Samsudin.
Kericuhan ini bermula, saat warga yang menggelar unjuk rasa mendapat provokasi dari pengikut Samsudin yang berada di dalam padepokan.
Mendapat provokasi, massa pun memaksa masuk ke dalam padepokan hingga terjadi kericuhan.
Dalam unjuk rasa ini, warga menuntut padepokan milik Gus Samsudin itu segera ditutup, karena diduga telah melakukan penipuan berkedok pengobatan spiritual.
Baca Juga: Ricuh Demo Penutupan Padepokan Pasca Pesulap Merah VS Gus Samsudin Viral
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV