> >

Zikir dan Doa Kebangsaan: Ma ruf Amin Sebut Penghuni Surga Nanti Kebanyakan dari Indonesia

Agama | 1 Agustus 2022, 23:40 WIB
Wakil Presiden RI Maruf Amin saat memberikan tausiah dalam acara zikir dan doa kebangsaan memperingati 77 tahun Indonesia merdeka di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Senin (1/8/2022) malam. (Sumber: Tangkapan layar Youtube via Kompas.com)

"Jangan sampai kemudian Allah mencabut, menghilangkan cahaya-Nya dan meninggalkan kita dalam kegelapan karena kita saling berselisih, saling membenci dan bermusuhan. Kalau hal itu terjadi, cahaya terang yang kita dapatkan berupa kemerdekaan ini tentu akan kembali gelap," kata Ma’ruf.

Ma’ruf pun mengajak rakyat Indonesia agar bersyukur atas banyaknya sumber daya alam yang dimiliki. Namun, sang wakil presiden mengingatkan bahwa butuh usaha untuk mengolahnya.

Acara zikir dan doa kebangsaan ini digelar dalam rangkaian peringatan 77 tahun kemerdekaan Indonesia selama bulan Agustus.

Acara tersebut dihadiri sekitar 100 tokoh yang terdiri dari para kiai, habaib, pejabat negara, tokoh berbagai ormas, serta tokoh lintas agama. Pejabat negara yang hadir di antaranya Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan anggota Dewan Pertimbangan Presiden, Habib Lutfi bin Yahya.

Baca Juga: Jokowi Minta Para Relawannya Fokus Bantu Pemerintah Pulihkan Ekonomi


 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Antara


TERBARU