5 Fakta Pesawat Tempur T-50i Golden Eagle Milik TNI AU Jatuh di Blora
Peristiwa | 19 Juli 2022, 10:14 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pesawat T-50i Golden Eagle yang jatuh di Desa Nginggil, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Blora, Senin (18/7/2022), merupakan pesawat latih tempur milik TNI Angkatan Udara.
Dalam rekaman yang diterima Kompas TV, tampak serpihan pesawat yang sudah hancur. Selain itu, tampak bagian ekor dan roda pesawat.
Hingga kini penyebab jatuhnya pesawat tempur itu belum diketahui. Meski demikian, TNI AU sudah membeberkan terkait fakta-fakta kejadian.
Berikut ini fakta-fakta kejadian soal pesawat tempur T-50i Golden Eagle milik TNI AU yang jatuh di Blora.
1. Jatuh dalam misi terbang malam
Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsma Indan Gilang menyatakan pesawat tempur T-50i yang terbang dari Lapangan Udara Iswahyudi sedang menjalankan misi terbang malam berupa “night tactical intercept”.
"Jadi perlu kami sampaikan bahwa ada satu pesawat T50 dari Skadron Udara 15 dengan nomor registrasi T5009, airborne dari Lanud Iswahyudi jam 18.24 WIB untuk misi terbang malam," ujarnya dalam Kompas Malam Kompas TV, Senin.
Baca Juga: Pilot Pesawat Golden Eagle TNI AU yang Jatuh di Blora Dipastikan Tewas
2. Berawal dari laporan masyarakat
Puing reruntuhan pesawat ditemukan oleh warga dan aparat kewilayahan Blora di area hutan setempat.
Menurut penuturan Kapolres Blora AKBP Aan Hardiansyah, peristiwa ini diketahui bermula dari laporan masyarakat kepada Polsek Kradenan bahwa ada pesawat jatuh.
Setelah mendapat laporan itu, kemudian Aan memerintahkan anggotannya untuk melakukan kroscek langsung ke lapangan untuk memastikan terkait laporan tersebut. Kemudian, petugas membenarkan bahwa ditemukan puing pesawat di lokasi kejadian.
3. Pesawat hilang kontak
Kepala Penerangan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi Mayor Sus Yudha Pramono mengatakan, pesawat hilang kontak setelah melakukan take off dari Lanud Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur pukul 18.24 WIB. “Lost contact sekitar 19.25 WIB,” kata Yudha seperti dikutip Kompas.com, Senin (18/7).
4. Tim gabungan lakukan evakuasi
Sejak Senin malam, TNI AU bersama dengan Polres dan BPBD Blora bergerak menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi.
Total personel yang diterjunkan ada lebih 30 personel yang dilibatkan dalam proses evakuasi.
Baca Juga: Pesawat yang Jatuh di Nginggil Blora: Pesawat Latih Tempur TNI AU
5. Pilot dipastikan gugur
Pilot pesawat TNI Angkatan Udara T-50i Golden Eagle yang jatuh di Blora Jawa Tengah, Senin (18/7/2022) kemarin, dipastikan gugur. Pilot tersebut adalah Lettu Pnb Allan Safitra Indra Wahyudi.
Kabar gugurnya Lettu Pnb Allan disampaikan Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Kadispenau) Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah dalam keterangan pers di Magetan, Selasa, (19/7/2022).
Dia mengatakan Lettu Pnb Allan merupakan perwira penerbang lulusan Akademi Angkatan Udara Tahun 2015 dann Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017.
Almarhum meninggalkan seorang istri dan anak yang masih balita.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Kompas.com