Deretan Faktor yang Jadikan Kota Bandung dan Jakarta Puncak Temu Anak Muda Dunia di Y20 Summit 2022
Peristiwa | 2 Juli 2022, 10:33 WIBGubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mendukung penuh pertemuan anak muda dunia ini di ibukota.
"Pemprov DKI Jakarta dukung penuh KTT Y20 dan kita berharap teman-teman hasilkan komunike dan iterukan ke presiden sebagai pemimpin G20," ujarnya.
Sedangkan Gubernur Jawa Barar Ridwan Kamil menyebut, Bandung denan Gedung Asia Afrika punya sejarah yang bakal dijadikan pertemuan Y20 dikenal dunia.
"Spirit ini yang akan nanti dibawa, Gedung Asia Afrika terkenal di dunia. Dari gedung ini dulu kita suarakan ketidakadilan dan kolonialisme," paparnya.
Adapun Youth 20 adalah wadah bagi pemimpin muda masa depan dari seluruh negara anggota G20 untuk berdiskusi, berargumen, dan bertukar ide, hingga mencapai kesepatakan bersama terkait agenda Presidensi G20.
Hasil dari Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Y20 adalah terciptanya Y20 Communiqué. Sejak dilaksanakannya konferensi Y20 yang pertama tahun 2010.
Tahun ini, Y20 Indonesia mengusung tema Dari Pemulihan ke Resiliensi: Membangun Kembali Agenda Pemuda Pasca COVID-19, KTT Y20 tahun ini diselenggarakan di Kota Jakarta dan Bandung (Indonesia) pada bulan 17-24 Juli 2022.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV