> >

Kerap Gelar Pertemuan dengan Sejumlah Parpol, NasDem: Belum ada Ikatan Apa-apa, Masih Penjajakan

Politik | 24 Juni 2022, 16:04 WIB
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Kamis (23/6/2022). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Partai Nasional Demokrat (NasDem) mengaku belum ada ikatan apa-apa meskipun menggelar pertemuan dengan sejumlah partai politik.

Keterangan itu disampaikan oleh Wakil Sekretaris Jenderal Partai NasDem Hermawi Taslim dalam Sapa Indonesia Pagi di Kompas TV, Jumat (24/6/2022).

“Jadi apa yang kami lakukan selama ini bagian dari program jangka panjang yang kami sebut dengan silaturahmi kebangsaan, kedatangan PKS terakhir itu kedatangan ketiga, begitu juga Demokrat, bahkan Demokrat waktu datang kedua bersama mantan Presiden SBY,” kata Hermawi Taslim.

Baca Juga: Bertemu Surya Paloh, AHY : Demokrat dan Nasdem Saat Ini Lebih Hangat

“Nah ini dialog-dialog yang seperti ini harus terus kita lakukan, harus kita kembangkan, dialog untuk mempertemukan hati yang pada saatnya nanti kalau memang ada pertautan ya kita bersama-sama, tapi karena masih waktu 20 bulan ya kita jalani saja dulu, kita jalani kebersamaannya, dialognya juga santai, belum ada ikatan apa-apa, masih saling penjajakan.”

Hermawi bahkan lebih lanjut mengatakan, pertemuan-pertemuan yang dilakukan oleh Partai NasDem dengan sejumlah parpol masih jauh jika ingin disebut koalisi.

“Jadi masih terlalu jauh kalau mau dikatakan koalisi, karena ada beberapa poin penting yang kita harus persamakan dulu,” ujar Hermawi.

“Misalnya, tentang prioritas kita ke depan seperti apa? Kalau NasDem itu yang pertama adalah kita mencari calon presiden yang bisa melanjutkan kepemimpinan keberlangsungan pembangunan yang sudah Pak Jokowi.”

Baca Juga: Ini yang Buat Nasdem, PKS, dan Demokrat Belum Mau Deklarasi Koalisi untuk Pemilu 2024

Sebab bagaimanapun juga, dalam rentang waktu 10 tahun terakhir ini Partai NasDem ikut bertanggung jawab terhadap apa yang telah dan akan dilakukan dalam perjalanan-perjalanan kerja Presiden Joko Widodo.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU