Ikhlaskan Eril, Keluarga: Kami Mencintainya, tapi Allah Lebih Mencintai Almarhum
Peristiwa | 3 Juni 2022, 12:53 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kakak Gubernur Jawa Barat RIdwan Kamil, Erwin Muniruzaman mengungkapkan pihak keluarga telah ikhlas dan meyakini Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril meninggal dunia karena tenggelam.
Pihak keluarga, kata Erwin memang sangat kehilangan sosok putra sulung Ridwan Kamil tersebut. Namun dia menuturkan keluarga tak ingin berprasangka buruk terhadap takdir Eril yang telah ditetapkan Allah.
Menurut penjelasannya, Eril merupakan sosok yang bertanggung jawab dan sholeh.
"Kami sekeluarga sangat mencintai Eril, kami melihat sosok Eril dari kecil tumbuh kembang sampai terakhir menunjukkan perilaku akhlak anak yang sholeh," kata Erwin dalam jumpa pers di Gedung Pakuan Kota Bandung, Jumat (3/5/2022).
"Tetapi kami berperasangka baik, bahwa Allah lebih mencintai almarhum Eril. Oleh karena itu, kami mengikhlaskan almarhum terhadap takdir yang menimpanya," ujarnya.
Erwin juga meyakini Eril meninggal dunia dalam keadaan husnul khotimah dan dalam syariat Islam disebut "syahid akhirat".
"Perjalanan Eril sebagai pemuda Muslim, safar ke negeri yang jauh adalah untuk menuntut ilmu dan dalam aktivitas yang dilakukan saat terakhir adalah aktvitas yang dilakukan dalam hadis nabi yaitu berenang," uca Erwin.
Baca Juga: Pihak Keluarga: Ridwan Kamil dan Istri Sudah Ikhlas Eril Wafat
"Di dalam aktivitas berenang ini Eril menunjukkan tanggung jawabnya dengan memastikan yang ikut dipastikan keselamatannya, sehingga keluarga berprasangka baik dan Eril wafat dalam keadaan husnul khatimah,” ujarnya.
Seperti diketahui, Eril dilaporkan hilang seelah terseret arus di sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis siang (26/5) waktu setempat.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV