Kapolda Metro Ungkap Kriteria Kapolsek Gagal, Banyak Terima Laporan Polisi dari Warga
Hukum | 24 Mei 2022, 14:23 WIB"Penyelesaian masalah dan tolok ukur keberhasilan Anda sebagai kapolsek yang saya lihat bukan seberapa besar Anda mengungkap kasus, tetapi yang saya lihat adalah seberapa banyak Anda mampu mencegah timbulnya korban," tuturnya.
Untuk mencegah terjadinya kejahatan, Fadil bahkan menginstruksikan kepada para kapolsek yang baru saja dilantik untuk 'nongkrong' dengan warga.
Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Tak Mau Jadi Pj Gubernur DKI: Saya Tidak Berminat, Catat Itu
Fadil meminta agar para kapolsek tersebut mendengar langsung keluh kesah warga serta bisa mencari solusinya.
"Yang selama ini tidak pernah kongkow dengan warga, yang biasanya menangkap tersangka, mengungkap kejahatan, rasakan nikmatnya bersenda gurau bersama warga menghadapi persoalan," kata mantan Kapolda Jawa Timur itu.
Fadil juga menekankan bahwa dirinya berharap jajaran kapolseknya mengedepankan pencegahan kejahatan, bukan hanya penindakan kejahatan semata.
"Mengungkap kasus merupakan suatu kebanggaan, tetapi mencegah orang tidak jadi korban itu suatu keberhasilan," ucap Fadil.
Baca Juga: Penyelidikan Sementara Kecelakaan di Tol Sumo, Kapolda Jatim: Sopir Bus Berpotensi Jadi Tersangka
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV