> >

9 Cara Mencegah Hepatitis Akut Pada Anak, Rajin Cuci Tangan hingga Pakai Masker

Kesehatan | 9 Mei 2022, 10:37 WIB
Cara mencegah penularan hepatitis akut pada anak. (Sumber: Kompas.com)

Oleh karena itu, Prof Hanifah mengimbau orang tua untuk meningkatkan kewaspadaan terutama dalam hal kebersihan diri dan lingkungan.

“Untuk mencegah dari saluran pencernaan, jagalah kebersihan dengan cara mencuci tangan dengan sabun, memastikan makanan atau minuman yang dikonsumsi itu matang," ujar Prof Hanifah dalam keterangan tertulisnya.

Baca Juga: Pemerintah Terbitkan Surat Edaran, Dinkes hingga Rumah Sakit Diminta Waspadai Hepatitis Akut

Selain itu Prof Hanifah juga meminta orang tua untuk menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker untuk mencegah penularan melalui saluran pernapasan.

Untuk memudahkan Anda, berikut Kompas TV rangkum cara mencegah penularan hepatitis akut pada anak.

1. Rutin cuci tangan dengan sabun.
2. Pastikan makanan dalam keadaan matang dan bersih.
3. Tidak bergantian alat makan dengan orang lain.
4. Hindari kontak dengan orang sakit.
5. Menjaga kebersihan rumah dan lingkungan.
6. Kurangi mobilitas.
7. Gunakan masker jika berpergian.
8. Jaga jarak dengan orang lain.
9. Hindari keramaian atau kerumunan.

Selanjutnya, Prof Hanifah menyarankan agar orang tua segera memeriksakan anaknya ke dokter apabila mengalami gejala-gejala awal hepatitis akut.

"Jangan menunggu hingga muncul gejala kuning bahkan sampai penurunan kesadaran. Karena kondisi tersebut menunjukkan bahwa infeksi Hepatitis sudah sangat berat," tutupnya.

Penulis : Dian Nita Editor : Purwanto

Sumber : paho.org, sehatnegeriku.menkes.go.id


TERBARU