> >

Pemudik Keluhkan Harga Tiket ke Banyuwangi yang Melonjak hingga 2 Kali Lipat

Peristiwa | 27 April 2022, 22:19 WIB
Seorang warga yang akan melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Banyuwangi, Jawa Timur, Eva (kiri) mengeluhkan lonjakan harga tiket bus. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Seorang warga yang akan melakukan perjalanan dari Jakarta menuju Banyuwangi, Jawa Timur, mengeluhkan lonjakan harga tiket bus.

Pemudik bernama Eva tersebut mengaku harus membayar harga tiket bus dengan harga dua kali lipat dari harga normal.

“Saya susah sekali dapat tiket. Karena mendadak harus pulang hari ini. Seharian ini saya cari tiket, semua sudah full booked,” kata Eva saat diwawancara jurnalis Kompas TV di Terminal Kampung Rambutan, Rabu malam (27/4/2022).

“Mengenai harga, jangan tanya ya, dua kali lipat naiknya.”

Saat ditanya kelas bus yang digunakannya untuk mudik, Eva menyebut dirinya membeli tiket bus kelas eksekutif.

Baca Juga: Mudik Gratis, Menteri BUMN Erick Thohir Lepas Keberangkatan Pemudik

“Bus malam, yang eksekutif. Belinya langsung di kantor agen,” lanjutnya sambil menyebut nama salah satu perusahaan bus.

Eva meminta pada Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi agar menambah armada bus untuk perjalanan mudik.

Sebab, menurutnya masih banyak warga lain yang ingin mudik tetapi belum mendapatkan armada bus atau kendaraan.

“Saran saya pada Bapak Menteri, minta tolong ditambah armadanya karena kasihan yang lain belum dapat tempat mau pulang.”

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU