SBMPTN 2022 Resmi Dibuka, Ini Cara, Syarat Dokumen, hingga Biaya Pendaftaran
Sosial | 24 Maret 2022, 09:54 WIBSetelah semua tahapan di atas terlewati, jangan lupa untuk membayar biaya pendaftaran SBMPTN 2022. Batas waktu pembayarannya yakitu 2x24 jam usai pendaftaran tadi.
Perlu diperhatikan bersama, biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apa pun.
5. Cetak kartu peserta
Pada pada tahap ini, pendaftar SBMPTN 2022 sudah tercatat sebagai pesertanya dan kartu peserta UTBK dapat dicetak lewat laman yang sama.
Baca Juga: Simak! Ini Jadwal Penting yang Perlu Diperhatikan Peserta SNMPTN dan UTBK-SBMPTN 2022
Biaya Pendaftaran SBMPTN 2022
Ada beberapa ketentuan terkait biaya pendaftaran SBMPTN 2022 yang perlu diperhatikan oleh para calon pesertanya.
Pertama, bagi calon peserta SBMPTN 2022 yang memegang KIP Kuliah, maka tidak perlu membayar biaya pendaftaran.
Sedangkan, yang tidak memiliki KIP Kuliah, harus melakukan pembayaran biaya pendaftaran SBMPTN 2022 dengan rincian sebagai berikut.
- Rp 200.000 untuk kelompok ujian Saintek atau Soshum
- Rp 300.000 untuk kelompok ujian Campuran
Syarat Dokumen Pendaftaran SBMPTN 2022
1. Surat keterangan siswa SMA/MA/SMK/sederajat
Calon peserta SBMPTN 2022 mesti menunjukan surat keterangan siswa kelas 12 atau peserta didik paket C, dengan batas usia yakni 25 tahun pada 1 Juli 2022.
Surat tersebut wajib dilengkapi dengan foto terbaru berwarna, cap/stempel sekolah, dan tanda tangan kepala sekolah.
2. Ijazah SMA/MA/SMK/sederajat
Catatan bagi lulusan sekolah menengah atas di luar negeri, mereka tetap harus menyertakan ijazahnya.
3. Portofolio
Untuk sejumlah program studi di bidang seni dan olahraga, pendaftar SBMPTN 2022 juga diminta untuk membuat portofolio yang berhubungan dengan pilihannya.
4. Surat pernyataan tuna netra
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas.com