Pembangunan JIS Capai 98 Persen, Target Rampung Awal April 2022
Update | 14 Maret 2022, 10:38 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Jakarta Propertindo (Jakpro) mengumumkan bahwa pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) telah mencapai 98 persen dan ditargetkan rampung pada awal April 2022.
"Beberapa pekerjaan yang sedang diselesaikan saat ini diantaranya penyelesaian atap buka tutup (retractable roof), beberapa pekerjaan landscape serta perapihan beberapa lokasi di stadion," kata Kepala Divisi Sekretaris, Nadia Diposanjoyo, dalam keterangan pers, Senin (14/3/22).
Nadia mengatakan, secara teknis pembangunan masih sesuai dengan rencana awal baik dari segi waktu maupun biaya pembangunan.
Baca Juga: Kemampuan Lapangan JIS Serap Air akan Diuji 23 Maret
Namun, rencana Soft Launching JIS yang sebelumnya akan menggelar International Youth Championship (IYC), saat ini masih tertunda karena situasi pandemi Covid-19.
"Tetap akan diusahakan terlaksana dalam waktu dekat ini," kata Nadia.
Sementara terkait penyelenggaraan Grand Launching JIS, Jakpro akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Nadia menjelaskan, stadion JIS dirancang sebagai stadion Sportainment dengan sertifikasi FIFA dan Green Building Level Platinum.
Tidak hanya dapat digunakan untuk pertandingan sepak bola, JIS juga dilengkapi fasilitas dan fitur stadion untuk mendukung penyelenggaraan pertunjukan musik dan kegiatan entertainment kelas dunia lainnya.
"Hal ini didukung dengan adanya sound system dan lighting dengan kualitas sangat baik," ujar dia.
Baca Juga: Jakpro: JIS Bukan Milik Jakarta, Siapa Pun Boleh Memakai, Tidak Hanya Persija
Harapannya, stadion dengan semboyan "Stadion Kita" ini dapat menjadi fasilitas ruang ketiga publik baru yang dibangun oleh Pemprov DKI Jakarta untuk meningkatkan kualitas hidup warga Jakarta dan dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat.
Jakarta Internasional Stadium (JIS) semula bernama Stadiun BMW, yang terletak di kawasan Papanggo, Jakarta Utara. Stadiun JIS mulai dibangun pada 14 Maret 2019 silam oleh Gubernur DKI Anies Baswedan.
Stadiun ini mampu menampung 82 ribu penonton dan akan jadi kandang Persija Jakarta yang sebelumnya bermarkas sementara di Gelora Bung Karno.
Penulis : Hasya Nindita Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV