Kunker ke Subang, Jokowi Tinjau Pelepasan Ekspor Mobil di Pelabuhan Patimban
Peristiwa | 8 Maret 2022, 13:26 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, pada Selasa (8/3/2022).
Dalam kunjungan kerjanya ke Pelabuhan Patimban ini, Kepala Negara ini dijadwalkan untuk meninjau pelepasan ekspor mobil ke sejumlah negara.
Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Jokowi dan rombongan terbatas lepas landas dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU, dari helipad Monumen Nasional, Jakarta.
"Di Pelabuhan Patimban, Kepala Negara diagendakan untuk meninjau pelepasan ekspor mobil ke sejumlah negara," demikian keterangan dari siaran pers Sekretariat Presiden, Selasa.
Sebagai informasi, Pelabuhan Patimban sendiri mulai melakukan ekspor kendaraan pada 17 Desember 2021.
Adapun hingga 8 Maret 2022 ini ekspor kendaraan completely built up (CBU) telah mencapai 24 ribu unit.
Selepas acara tersebut, Presiden akan kembali ke Istana Kepresidenan Bogor dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU melalui Pangkalan TNI AU Atang Sandjaja.
Baca Juga: Presiden Jokowi Takziah ke Rumah Duka Almarhum Arifin Panigoro
Sementara itu, melansir dari Antara, Pelabuhan Patimban ditargetkan melayani pengiriman hingga 160.000 unit kendaraan di 2022.
Pelabuhan Patimban juga berkolaborasi dengan Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas logistik di Indonesia.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV