Serda Rizal Gugur Ditembak KKB, Ayah: Kehilangan, Namun Bangga Anak Saya Gugur dalam Tugas Negara
Peristiwa | 28 Januari 2022, 12:16 WIBBANDUNG, KOMPAS.TV – Kabar duka menyelimuti keluarga Serda Rizal yang gugur ditembak anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Gome, Kabupaten Puncak, Papua.
Dilansir dari TribunJabar.id, ayah Serda Rizal Aca Suhendar (52) mengaku kehilangan atas kepergian putranya.
Sembari terisak, dirinya mengatakan bangga lantaran Serda Rizal berpulang dalam tugas negara.
"Tentu kami sangat kehilangan, dia anak yang baik. Tapi mau bagaimana lagi, ini sudah kejadian," kata Aca, sambil meneteskan air matanya, Kamis (27/1/2022).
"Kami sangat kehilangan, namun kami sudah menerimanya, ikhlas dan bangga anak saya gugur dalam menjalankan tugas negara, semoga sahid," ujarnya.
Lebih lanjut, Ayahnya juga bercerita bahwa sempat tidak percaya soal kabar kematian anak lelaki yang berjanji pulang pada Mei mendatang.
Baca Juga: Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa Langsung Terbang ke Papua usai 3 Prajurit Tewas Ditembak KKB
"Namun, saya tak begitu percaya, tapi saat menerima telepon dari TNI, baru saya percaya," kata Aca, saat ditemui di rumahnya di Kampung Bojong Suren Kelurahan Pasawahan, Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung, seperti dilansir Tribunnews.
Aca juga menceritakan, Serda Rizal berangkat ke Papua pada Agustus tahun 2021.
Lalu, katanya, anaknya itu rencananya akan pulang pada bulan Mei esok. Namun tak disangka, anaknya harus gugur dalam tugas.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Tribunjabar