> >

Polisi Gagalkan Penyelundupan Narkoba Jaringan Internasional Kemasan Botol Jus

Kriminal | 25 Januari 2022, 20:02 WIB
Ilustrasi - Penyalagunaan narkotika (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS. TV - Satuan Narkoba Polres Tangerang menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jenis sabu cair yang dikemas dalam 12 botol.

Untuk mengelabui petugas di Bandara Soekarno-Hatta, pelaku menyamarkan narkotika itu di dalam botol jus buah dengan merk dagang dari Meksiko. 

"Jadi dari hasil penyelidikan, didapat melalui informasi bahwa akan ada pengiriman atau paket yang diduga narkotika yang mengguakan jasa pengiriman Internasional melalui Bandara Soekarno-Hatta." kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, di Jakarta, Selasa (25/1/2022). 

Baca Juga: Misteri Jasad Bayi di Meksiko yang Diduga Dipakai Selundupkan Narkoba Mulai Terkuak, Mayat Dicuri

Menurut Endra, kepolisian bersama petugas bea dan cukai Bandara Soetta kemudian mengidentifikasi orang yang akan menerima paket sabu cair dalam botol tersebut.

Berdasarkan identifikasi, pelaku yang bakal menerima barang haram tersebut diketahui berinisial RK.

Menurut polisi, RK ini tak lain adalah warga Cengkareng, Jakarta Barat.

Rencananya, 12 botol sabu tersebut bakal diproses dan diolah di rumah RK. 

Baca Juga: Terungkap! Penyelundupan 80 Kg Sabu Jaringan Internasional, 11 Pelaku Ditangkap

Polisi kemudian bergerak dan meringkus RK di Jalan Kamal Raya, Cengkareng, Jakarta Barat dengan barang bukti 12 botol cairan metamfetamin.

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU