Cuaca DKI Jakarta Hari Ini, Senin 6 November: Waspada Jaksel dan Jaktim Hujan Disertai Petir
Peristiwa | 6 Desember 2021, 04:35 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Prakiraan cuaca hari ini Senin (06/12/2021) untuk wilayah DKI Jakarta telah dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Untuk pagi hari seluruh wilayah DKI Jakarta selain Kepulauan Seribu yang turun hujan ringan diprakirakan berawan.
BMKG meminta masyarakat untuk waspada potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang khususnya di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
Baca Juga: Info Cuaca Wilayah Gunung Semeru: Berpotensi Hujan Lebat hingga Besok
"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan sore hari," tulis peringatan dini di laman resmi BMKG dikutip KOMPAS TV, Senin (06/11/2021).
Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprakirakan akan turun hujan dengan intensitas sedang pada siang hingga sore hari.
Sementara untuk wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diprakirakan turun hujan dengan intensitas ringan pada siang hari.
Baca Juga: BMKG Sebut Cilegon Berpotensi Tsunami 8 Meter, Terjangan Ombak Sekarang Sudah Naik hingga 4 Meter
Ini daftar prakiraan cuaca hari ini wilayah DKI Jakarta Senin 6 Desember 2021
Jakarta Barat
- Pagi: Berawan
- Siang: Hujan ringan
- Malam: Hujan ringan
- Dini Hari: Hujan berawan
Jakarta Pusat
- Pagi: Berawan
- Siang: Hujan ringan
- Malam: Hujan ringan
- Dini Hari: Berawan
Jakarta Selatan
- Pagi: Berawan
- Siang: Hujan sedang
- Malam: Berawan
- Dini Hari: Berawan
Jakarta Timur
- Pagi: Berawan
- Siang: Hujan sedang
- Malam: Berawan
- Dini Hari: Berawan
Jakarta Utara
- Pagi: Berawan
- Siang: Hujan ringan
- Malam: Hujan ringan
- Dini Hari: Berawan
Kepulauan Seribu
- Pagi: Hujan ringan
- Siang: Hujan ringan
- Malam: Hujan ringan
- Dini Hari: Hujan ringan
Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : BMKG