> >

Kebakaran Gedung Cyber: Dua Korban Tewas serta Ganggu Beberapa Layanan dan Aplikasi

Peristiwa | 3 Desember 2021, 00:42 WIB
Kebakaran Gedung Cyber di Jalan Kuningan Barat Raya, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (2/12/2021), siang. (Sumber: Kompas.com/MUHAMAD ISA BUSTOMI)

"Mohon perhatian. Data center mengalami insiden kebakaran, sementara akan terjadi gangguan dalam bertransaksi," jelas Ajaib. 

Baca Juga: Bertambah, Korban Tewas Kebakaraan Gedung Cyber Jadi 2 Orang

Rumahweb Indonesia

Tak hanya aplikasi, kebakaran Gedung Cyber juga menyebabkan layanan hosting Rumahweb juga terkena dampaknya. 

"Kami informasikan bahwa layanan Rumahweb sedang tidak bisa diakses. Saat ini kami masih berkoordinasi dengan pihak data center terkait dengan kendala ini. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya."

Niagahoster

Tak hanya Rumahweb Indonesia, penyedia layanan hosting lainnya, Niagahoster, turut terkena imbas dari kebakaran Gedung Cyber. 

"Kami mengumumkan bahwa telah terjadi insiden kebakaran di data center Gedung Cyber. Karena sebagian besar network di Indonesia relay ke gedung tersebut termasuk data center yang Niagahoster gunakan (DCI) sehingga menyebabkan gangguan server Indonesia untuk sementara."

"Kami mohon maaf atas kendala yang terjadi. Jika ada informasi terbaru akan segera kami update."

Niagahoster kemudian mengatakan bahwa layanan mereka telah berangsur pulih dan bisa kembali digunakan. 

"Saat ini network server sudah up dan satu per satu network sudah establish, sehingga seharusnya website sudah bisa diakses dengan baik, silakan melakukan pengecekan kembali ya," tulis Niagahoster di Twitter-nya. 

Call Center BPBD Jakarta

Tidak hanya berimbas pada perusahaan teknologi, kebakaran Gedung Cyber juga mengakibatkan layanan publik terganggu.

Badan Penanggulanagan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta mengungkapkan bahwa mereka turut terkena dampak dari kebakaran ini. 

"Sehubungan dengan adanya kejadian kebakaran di Gedung Cyber 1 Mampang, Jakarta Selatan yang merupakan pusat data server nasional: pada saat ini layanan Call Center Jakarta Siaga 112 untuk sementara waktu tidak dapat dihubungi." 

Baca Juga: Top 3 News 2 Desember 2021: Reuni 212, Sidang Nia Ramadhani, Kebakaran Gedung Cyber

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU