PSI: Seharusnya dari Dulu Anies Minta Bertemu Jokowi untuk Bahas Formula E
Peristiwa | 30 November 2021, 19:25 WIBSelain itu, lanjutnya, perlu dipertanyakan apakah pinjaman dana ke Bank DKI itu adalah permintaan Jakpro.
“Kalau iya, buktikan. Karena Dispora yang pinjam, tapi Jakpro yang terikat kontrak. Secara keuangan, ini harus bisa dijelaskan,” ungkapnya.
Sebelumnya staf Khusus Menteri Sekretaris Negara Faldo Maldini, mengungkapkan bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, sudah mengajukan untuk menghadap Presiden Joko Widodo dengan CEO Formula E Operation (FEO).
Baca Juga: Terbongkar! Ternyata Ini Alasan Anies Irit Bicara Soal Formula E Jakarta
"Memang benar, Gubernur DKI Jakarta sudah ajukan waktu untuk menghadap Presiden, dengan mengajak serta CEO Formula E," kata Faldo pada keterangan tertulis yang diterima KOMPAS.TV, Kamis (25/11/2021).
Namun, Faldo mengatakan, sebaiknya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI memprioritaskan terlebih dahulu untuk menyelesaikan semua permasalahan dan urusan terkait Formula E yang dihadapi.
"Namun, sebaiknya Pemprov DKI dan panitia penyelenggara memprioritaskan dulu untuk menuntaskan semua permasalahan yang dihadapi. Venue, jalur, termasuk tata kelola, harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya, sesuai peraturan perundang-undangan dan kepatutan," kata Faldo.
Penulis : Vidi Batlolone Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV