Sopir Mercy Lawan Arah di Tol JORR Diduga Demensia, Polisi: Dia Tak Bawa Identitas, STNK Nggak Ada
Peristiwa | 28 November 2021, 10:28 WIBPenyidik juga berencana menghadirkan ahli kejiwaan untuk memberikan pendampingan kepada MSD saat pemeriksaan lanjutan, Senin (29/11/2021) besok.
"Nanti kami pertimbangkan untuk pendampingan dari ahli kejiwaan atau psikiater, karena kan kalau nanti ditanya-tanya, treatment-nya harus beda," pungkasnya.
Baca Juga: Viral, Mobil Melawan Arah dan Tabrakan Beruntun di Tol Cakung, Saksi Sebut Pengemudi Tak Sehat
Sebelumnya diberitakan, mobil Mercedes-Benz E300 dengan nomor kendaraan B1125 KAD melintas berlawanan arah di jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (Jakarta Outer Ring Road/JORR), dan mengakibatkan tabrakan beruntun pada Sabtu (27/11/2021) pukul 17.00 WIB.
Mobil Mercy tersebut menabrak dua mobil lainnya di KM 53 yang melintas dari jalur arah Rorotan menuju Cikunir.
Diketahui, mobil Mercy yang dikendarai oleh MSD (66) menabrak mobil Honda Mobilio yang dikendarai NB (38) dan Kijang Inova yang dikendarai R (30).
"Kendaraan Honda Mobilio dan Innova datang dari Cakung, tiba-tiba ada kendaraan sedan melawan arus," kata Kepala Satuan Patroli Jalan Raya Direktorat Lalulintas Polda Metro Jaya Komisaris Sutikno kepada wartawan, Sabtu (27/11/2021).
Baca Juga: Berita Terpopuler: Kasus Mutilasi Bekasi, Varian Covid-19 Omicron, Mobil Lawan Arah di Tol JORR
Penulis : Hasya Nindita Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV