Wapres Ma'ruf Amin Berharap Jenderal Andika Punya Konsep Buat Turunkan Intensitas Gangguan di Papua
Politik | 6 November 2021, 19:51 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden Ma'ruf Amien berharap calon Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dapat menurunkan intensitas gangguan keamanan di tanah Papua.
Menurut Wapres Ma'ruf Amin upaya pendekatan yang telah dilakukan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto selama ini sudah berjalan baik.
Untuk itu Panglima TNI yang baru nanti memiliki konsep pendekatan yang lebih baik lagi dalam upaya menekan intensitas gangguan keamanan di Papua.
"Ya, kita harapkan intensitas gangguan itu makin menurun," ujar Wapres Ma’ruf Amin di sela-sela kunjungan kerjanya di Papua, Sabtu (6/11/2021). Dikutip dari Antara.
Baca Juga: 14 LSM Tolak Jenderal Andika Perkasa jadi Panglima TNI, Usman Hamid: Butuh Rotasi Matra
Sebelumnya Komisi I DPR RI menyetujui pengangkatan Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Rencananya, nama Andika Perkasa bakal dibahas untuk mendapatkan pertsetujuan seluruh anggota DPR di Rapat Paripurna, Senin pekan depan.
Persetujuan ini disampaikan Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid usai digelarnya uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test kepada Jenderal Andika Perkasa, Sabtu (6/11/2021).
Adapun visi misi calon Panglima TNI Andika Perkasa di antaranya yakni melaksanakan tugas TNI dengan lebih mengembalikan kepada peraturan perundang-undangan yang ada.
Baca Juga: Andika Perkasa Tidak Keberatan Dugaan Pembunuhan Tokoh Papua yang Menyeret Namanya Diinvestigasi
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV