> >

Peneliti Formappi: Anggota DPR Harus Contoh Krisdayanti yang Terbuka soal Gaji dan Tunjangan

Politik | 17 September 2021, 21:16 WIB
Anggota DPR RI Krisdayanti (Sumber: Instagram/@krisdayantilemos)

Memang selama ini, kata Lucius, publik sudah memperkirakan bahwa gaji dan tunjangan anggota DPR pasti besar. Namun tetap saja, ketika Krisdayanti memberitahukan besarannya, publik menjadi kaget.

Baca Juga: Krisdayanti Klarifikasi soal Gaji Gaji 'Selangit' Anggota DPR: Bukan Pendapatan Pribadi

Sayangnya, tunjangan dan gaji besar itu belum diimbangi anggota DPR dengan kinerja yang memuaskan.

Formappi mencatat, dalam dua tahun kerja DPR periode 2019-2024, baru 4 rancangan undang-undang yang berhasil diselesaikan menjadi undang-undang. Padahal, ada 246 RUU tercatat dalam program legislasi nasional 2019- 2024.

“Tentu saja jumlah itu (RUU yang diselesaikan) sangat sedikit dan tak bisa menunjukan besarnya tunjangan yang diterima anggota DPR. Tunjangan sebesar itu, faktanya tidak berdampak pada sumbangsih kinerja anggota DPR yang memuaskan,” terang Lucius.

 

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU