Menkumham Yasonna Laoly: Lapas Kelas I Tangerang Melebihi Kapasitas 400 Persen
Peristiwa | 8 September 2021, 16:49 WIBDiberitakan sebelumnya, kebakaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tangerang, Banten, Rabu dini hari (8/9/2021) telah menelan 41 korban jiwan dan puluhan luka-luka. Dari 41 korban meninggal, 40 orang merupakan kasus narkotika dan satu kasus terorisme.
Menurut penjelasan dari Ditjen Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, kebakaran terjadi di di Blok hunian Chandiri 2 (Blok C2).
Kebakaran terjadi di Blok C2 yang diisi 122 Warga Binaan; yang berada di 19 Kamar. Mereka terdiri dari kasus narkotika 119 orang, kasus teroris 2 orang, kasus 338 KUHP 1 orang dan Warga Negara Asing (Afrika Selatan dan Portugal) 2 orang.
Selain itu 8 orang mengalami luka berat, dan 72 luka ringan akibat kebakaran di Lapas Tangerang.
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV